Kota Magelang – Personel Yang bertugas di Pos Pengamanan (Pospam) Simpang trio Magelang Selatan melaksanakan pemantauan dan pengaturan Lalu Lintas di simpang trio (Kamis, 29/12/2022).
Kegiatan pemantauan dan pengaturan Lalu Lintas dipimpin Kapospam Iptu Heri Saktiyono secara bergantian dengan anggota melaksanakan pemantauan dan pengaturan arus Lalu Lintas karena banyaknya kendaraan yang melintas. Personel Polri juga membantu warga menyeberang jalan yang ramai kendaraan yang melintas.