Kota Magelang – Personel Polres Magelang Kota Polda Jawa Tengah menolong sealah satu warga yang sakit saat akan melaksanakan solat Idul Fitri 1444 H di lapangan Rindam IV Diponegoro magelang Sabtu, 22/4/2023).
Kejadian tersebut saat dua personel Satuan lalu Lintas Polres Magelang Kota ditugaskan untuk mengamanankan dan mengatur arus lalu lintas di jalan kesatrian Rindam IV Diponegoro saat dilaksanakannya solat Idul Fitri 1444 H. kedua petugas tersebut melihat ada satu keluarga yang berjalan menuju lapangan Rindam IV Diponegoro dan diantaranya ada seorang bapak bapak (yang usianya sudah lanjut) dalam keluarga tersebut mengalami sakit.
Kemudian kedua petugas tersebut segera mendatangi dan menolongnya. Salah satu petugas, Bripka Arif Purwoko yang dibantu keluarga dengan hati-hati memapahnya dan di bawa masuk ke mobil dalam dinas Satlantas kemudian diantar sampai kerumahnya.